Nusantaratv.com - Huawei tampaknya tengah mempersiapkan perangkat lipat terbaru yang digadang-gadang akan menjadi penantang langsung bagi iPhone Fold milik Apple.
Menurut bocoran yang beredar di media sosial Weibo dari pembocor kenamaan Digital Chat Station (DCS), salah satu dari lima produsen ponsel terbesar di China kini sedang menguji ponsel lipat dengan layar berukuran lebar.
Dikutip dari Gizmochina, Jumat (13/11/2025), berdasarkan informasi tersebut, perangkat ini akan membawa layar utama berukuran 7,6 inci dan layar penutup 5,5 inci, dengan rasio aspek sekitar 14:10.
Ponsel lipat ini juga disebut akan mengusung chipset kelas atas, kamera telefoto periskop, serta baterai di bawah 6000mAh.
Kendati DCS tidak menyebut nama merek secara langsung, petunjuk tentang "chip unggulan generasi ke-n" mengindikasikan jika perangkat tersebut kemungkinan besar adalah produk Huawei.
Sumber itu juga menepis dugaan jika perangkat tersebut merupakan Oppo Find N6.
Pura X Generasi Baru?
Menariknya, DCS menilai perangkat ini bisa menjadi ponsel lipat berlayar lebar horizontal pertama di industri, sebuah desain yang memang sering dieksplorasi oleh Huawei.
Sebagai perbandingan, Huawei Pura X merupakan salah satu ponsel lipat lebar pertama yang pernah dirilis.
Perangkat itu memiliki layar utama OLED 6,3 inci (2120×1320, rasio 16:10) dan layar penutup persegi 3,5 inci (980×980).
Jika benar perangkat misterius ini adalah penerus Pura X, maka langkah tersebut bisa menjadi strategi Huawei untuk menghadapi kehadiran iPhone lipat yang tengah dirumorkan.
Kabarnya, iPhone Fold akan hadir dengan layar 7,7 inci dan rasio aspek 14,1:10, sehingga tampilannya menyerupai iPad mini saat dibuka penuh.
Pendekatan layar lebar seperti ini dinilai akan memberikan pengalaman pengguna yang lebih imersif, terutama saat membaca, menonton film, menjelajah web, maupun bermain game, tanpa perlu sering menggulir atau memperbesar tampilan.




Sahabat
Ntvnews
Teknospace
HealthPedia
Jurnalmu
Kamutau
Okedeh