Nusantaratv.com - Penasaran berita apa saja yang paling banyak menyita perhatian publik di NTVNews.id? Berikut adalah lima berita terpopuler berhasil jadi sorotan pembaca pada Selasa, 6 Januari 2026 kemarin.
Mulai dari taklimat rangkaian retret Prabowo soroti dinamika dan gejolak global hingga gempa magnitudo 6,2 guncang wilayah Chugoku Jepang, semuanya terangkum dalam daftar.
1. Taklimat Rangkaian Retret, Prabowo Soroti Dinamika dan Gejolak Global
Presiden Prabowo Subianto membeberkan alasan di balik pengumpulan jajaran Kabinet Merah Putih dalam agenda retret Jilid II yang digelar di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Januari 2026. Selain untuk mengevaluasi kinerja pemerintahan, Presiden juga menyoroti dinamika dan gejolak situasi global yang turut memengaruhi kondisi nasional.
2. Patra Jasa Group Bersinergi Salurkan Bantuan bagi Penyintas Banjir di Sumatera
Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana di sejumlah wilayah Aceh dan Sumatra, Patra Jasa Group menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada para penyintas banjir bandang di wilayah tersebut. Bantuan yang diberikan mencakup kebutuhan dasar berupa sembako seperti beras dan makanan instan, air mineral, obat-obatan, pakaian layak pakai, santunan, serta kebutuhan esensial lainnya. Bantuan tersebut disalurkan kepada sekitar 500 penerima manfaat di berbagai wilayah terdampak.
3. Venezuela: Aksi Militer AS Terhadap Maduro Dipicu Kepentingan Sumber Daya Alam
Pemerintah Venezuela menyatakan bahwa aksi militer Amerika Serikat terhadap negaranya yang berujung pada penangkapan Presiden Nicolás Maduro dipicu oleh kepentingan untuk menguasai sumber daya alam Venezuela.
4. Pertamina EP Temukan Sumur Minyak Baru Dengan Potensi Hingga 3.442 Barel
PT Pertamina EP (PEP) Adera Field berhasil menemukan sumur minyak baru, yakni sumur ABB-143 (U1), yang memiliki potensi produksi hingga 3.442 barel minyak.
5. Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Wilayah Chugoku Jepang
Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Chugoku di bagian barat Jepang pada Selasa, 6 Januari 2026, dan disusul oleh sejumlah gempa susulan dengan kekuatan cukup signifikan.




Sahabat
Ntvnews
Teknospace
HealthPedia
Jurnalmu
Kamutau
Okedeh